Doc istimewa : Romo

Lampung Tengah – Suksesi dan kondisi aman unjuk rasa damai Aliansi Lembaga Antar Organisasi (ALAO) Lampung Tengah tidak lepas dari dukungan aparat keamanan Polri dan TNI. Ucapan terima kasih disampaikan oleh seluruh lembaga organisasi yang tergabung dalam wadah Aliansi (ALAO) khususnya kepada Kapolres Lampung Tengah yang sebelum hari H Kamis, 16 Oktober 2025 telah melakukan koordinasi di ruang kasat intel Polres Lampung Tengah.




Segenap para ketua Media, LSM dan Ormas yang bersatu dalam wadah Aliansi ALAO sangat bangga dengan kinerja polres Lampung Tengah yang dengan sigap dan tegas mendukung jalannya aksi unjuk rasa damai di Kantor Kejaksaan Negeri Lampung Tengah dan di lanjutkan long march ke gedung DPRD untuk menyampaikan aspirasi melalui orasi unjuk rasa.





Sekali lagi di ucapkan banyak terimakasih dan apresiasi yang sebesar besar kepada Polres Lampung Tengah kami mewakil seluruh masyarakat Lampung Tengah yang mendukung aksi damai guna memperjuangkan penegakan hukum di Lampung Tengah atas penanganan hukum yang Lamban dan mandul di Kejaksaan negeri Lampung Tengah adalah bentuk kecintaan dan kepedulian kami ALAO untuk perubahan Berbenah Lampung Tengah yang sesungguhnya bukan hanya sebatas slogan yang didengungkan oleh Bupati Lampung Tengah.
Salam Satu Komando mari bersatu untuk mewujudkan kemajuan pembangunan Lampung Tengah jauh dari KKN.
Beguwai Jejamo Wawai”, yang memiliki arti bekerja atau berbuat untuk kepentingan masyarakat secara bersama-sama (bergotong royong) demi kebaikan.
Beguwai: Bekerja atau berbuat sesuatu untuk kepentingan masyarakat.
Jejamo: Bersama-sama atau bergotong royong.
Wawai: Baik atau kebaikan.